Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (BEM FPsi UI) kembali menyelenggarakan event tahunan berupa kompetisi PIASTRO (Psychology in Art and Sport through Competition). Event tahunan yang ke-7 tersebut tahun ini mengusung tema: “Play Your Part”. Terdapat lima kategori kompetisi yang diadakan oleh PIASTRO yaitu futsal, basket, modern dance, traditional dance, dan fotografi. PIASTRO diadakan mulai 28 hingga 6 Oktober 2013. Rangkaian acara PIASTRO dimulai dengan Gathering Night pada 27 Oktober 2013 bertempat di Fakultas Psikologi UI dan Opening ceremony yang digelar pada Sabtu (28/10/13) di Gor Pemuda Bulungan, Jakarta.
 
          Universitas Negeri Makassar mengutus BKM Psysport Fakultas Psikologi guna mengikuti pertandingan Futsal di ajang PIASTRO dan telah berada di Jakarta sejak Jumat (7/10/13) untuk melaksanakan kompetisi di grup B bersama Universitas Gunadarma tim B dan Universitas Islam Bandung. Di Grup tersebut Psysport UNM sukses memetik kemenangan menghadapi Universitas Gunadarma yang merupakan juara bertahan tahun lalu dengan skor 5-3 dan mengalahkan Universitas Islam Bandung dengan skor 2-1. Psysport UNM lolos fase grup dengan status sebagai pemuncak klasemen di grup B dan melaju ke perempat final menghadapi Universitas Islam Indonesia. Pertandingan ini berakhir seri 2-2 untuk kedua tim dan dilanjutkan dengan drama adu pinalti dimana UII sukses membuat Psysport UNM tersingkir lewat drama adu pinalti dengan skor 5-4. “Disana kami sangat diperhitungkan setelah mengalahkan juara bertahan tahun lalu, tim sudah bermain maksimal namun keberuntungan belum berpihak pada kami” ungkap Iwan Prasetyo kapten tim psysport UNM.

        Salah seorang anggota tim Psysport UNM yaitu Arham diundang menjadi anggota tim PIASTRO All Stars menghadapi Vicky Notonegoro dkk yang tergabung dalam Celebrity Team. Kemenangan di raih oleh PIASTRO All Stars dengan skor 2-1. Event PIASTRO pun di akhiri dengan Closing Ceremony minggu (6/10/13) dengan penampilan band Hivi dan penyerahan hadiah dari berbagai kategori kompetisi. (MDB)