Menjelang Musyawarah Besar Fakultas Psikologi UNM yang akan dilaksanakan pada tanggal 07 – 09 April mendatang, LPM Psikogenesis melakukan survei dengan cara yang disebarkan kepada mahasiswa sebanyak 80 orang yang terdiri dari angkatan 2010 hingga 2014. Hasilnya, Mudabbir mahasiswa angkatan 2013 mendominasi jumlah perolehan suara menyisihkan sejumlah nama antara lain Ashari dan Muh, Shany yang merupakan mahasiswa angkatan 2012.
Berdasarkan hasil survei diperoleh hasil dengan peringkat pertama yaitu Mudabbir (mahasiswa angkatan 2013) yang saat ini menjadi salah satu pengurus BEM Kema F. Psi UNM sebanyak 38%, Ashari Ramadhana (mahasiswa angkatan 2012) yang saat ini menjadi salah satu pengurus Maperwa Kema F. Psi UNM sebanyak 29%, juga terdapat beberapa nama yang memiliki suara yang sama sebanyak 4% yaitu Kasmi Arsan (mahasiswa angkatan 2012) dan Fahmi Yanuar (mahasiswa angkatan 2012) yang juga saat ini menjadi pengurus Maperwa Kema F. Psi UNM juga Adrian Yudistira (mahasiswa angkatan 2012) yang saat ini menjabat sebagai Ketua Umum BKM Psysport.
Adapun mengenai kriteria untuk menjadi Presiden BEM Periode 2015-2016 hingga saat ini belum ditetapkan. Hal itu disebabkan pembahasan mengenai Rancangan Undang-Undang Pemilihan yang harusnya ditetapkan oleh Majelis Permusyawaratan Mahasiswa Kema Fakultas Psikologi UNM belum rampung sepenuhnya. Namun dalam survei, terdapat beberapa kriteria yang dituliskan oleh mahasiswa fakultas psikologi mengenai calon Presiden BEM nantinya yaitu, bertanggung jawab, lebih peka terhadap situasi, disiplin, ramah, tegas, dan lain-lain.

Selain kelima nama tersebut, juga terdapat beberapa nama yang menjadi pilihan mahasiswa Fakultas Psikologi yaitu Jumardi, Dedi, Sri Rahman, Muh. Irwan, Muflih Lukman, Hamzah, Tarmidzi Thalib dan Yunita Danianti. Survei ini hanya merupakan gambaran nama calon-calon Presma BEM Kema F. Psi UNM sesuai dengan pilihan yang disebutkan oleh mahasiswa fakultas psikologi. (WM)