Suasana baruga serbaguna mahasiswa FPsi UNM yang masih dalam tahap pengerjaan, Kamis (24/08)
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis 

Psikogenesis, Kamis (24/08) - Sarang (baca: sekretariat) Mahasiswa Pemerhati Bumi Nusantara (Marabunta) yang berada diantara gedung BM dan Gedung BB Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) dirombak dan digantikan dengan fasilitas kemahasiswaan yang mulai dibangun sejak hari minggu (06/08) dua pekan lalu. Hal ini terlihat dari tempat yang biasanya dipenuhi oleh mahasiswa bersantai dan bermusyawarah kini berubah menjadi bangunan semi tertutup.

Muhammad Daud selaku Pembantu Dekan II (PD II) bidang keuangan dan administrasi mengatakan bahwa bangunan baru tersebut adalah gedung serbaguna yang dinamakan baruga mahasiswa. "Itu gedung serbaguna, kita sebut namanya baruga mahasiswa," jelasnya saat ditemui diruang kerjanya.

Fasilitas baruga mahasiswa ini dibangun sebagai sarana kegiatan dan tempat bermusyawarah mahasiswa secara umum, jadi tidak hanya digunakan oleh tataran Lembaga Kemahasiswaan (LK), tetapi juga untuk mahasiswa pada umumnya. "Ya namanya mahasiswa silahkan, siapa saja, mau pengurus lembaga maupun bukan pengurus lembaga silahkan gunakan itu tempat," ungkapnya.

Lebih lanjut, dosen mata kuliah Dasar-dasar Konseling ini mengatakan bahwa fasilitas gedung serbaguna tersebut sudah lama direncanakan namun baru dapat direalisasikan tahun ini.  "Sebelum jadi PD II, saya sudah bilang ini barang, waktu pak Ahmad jadi PD III, bagusnya ini tempat dijadikan sebagai tempat bersama mahasiswa, dan itu saya lakukan," ungkapnya lagi.

Rencananya, bangunan baru tersebut akan diberikan kepada pengurus LK setelah selesai dan diresmikan oleh Dekan FPsi UNM untuk dikelola sepenuhnya. "Nanti saya serahkan semua pada pengurus lembaga, BEM, Maperwa, silahkan atur itu ruangan, saya tidak campuri lagi," tegasnya.

Terakhir, Daud mengharapkan agar fasilitas yang sudah disediakan itu dapat dipergunakan dengan baik sebagai pusat kegiatan Mahasiswa FPsi UNM dan dikelola agar kebersihannya tetap terjaga. "Mudah-mudahan setelah jadi ini tidak kumuh dan itu menjadi tempat representatif untuk pusat kegiatannya mahasiswa psikologi," harapanya. (TS) 

Posting Komentar