Pamflet coming soon Psychocamp 2017
Sumber: Dok. Panitia pubdok Psychocamp 2017

Psikogenesis (13/11)-Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (Kema) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) berencana mengikutkan mahasiswa baru (maba) FPsi UNM kelas Parepare dalam kegiatan Psychology Camping (Psychocamp) yang akan dilaksanakan pada Kamis-Minggu (30/11-03/12) mendatang. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Presiden BEM Kema FPsi UNM, Muh. Wija Hadi Perdana.

Wija mengungkapkan bahwa ia terlebih dahulu akan melakukan komunikasi dengan pihak fakultas terkait perizinan mahasiswa FPsi kelas Parepare untuk diikutkan dalam kegiatan Psychocamp. “Kita bahasakan dulu perizinan mereka untuk diikutkan,” ujar pria asal Bone tersebut.

Menanggapi hal tersebut, salah seorang maba FPsi kelas Parepare, Diah Cantika menjelaskan bahwa maba FPsi kelas Parepare sangat antusias dengan rencana BEM tersebut. “Teman-teman disini kak mau semua ikutan,” ujar mahasiswi yang kerap disapa Diah ini.

Wija juga mengungkapkan bahwa salah satu pertimbangan untuk mengikutkan maba kelas Parepare dalam Psychocamp karena mereka juga bagian dari Kema sehingga berhak mengikuti kegiatan kelembagaan di FPsi UNM. "Ibaratnya itu mereka bagian dari kema ya tentu saja mereka punya hak untuk mengikuti kegiatan kelembagaan di psikologi," pungkasnya. (AL)

Posting Komentar