Rangka bangunan rumah baca di Desa Baturappe, Kecamatan Biring Bulu, Kabupaten Gowa
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis

Psikogenesis, Senin (19/02)-Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (Kema) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) melalui Program kerja (proker) Kementerian Pengabdian Masyarakat (Kemenpema)  yakni Psychology In Action (PIA) sedang menggarap pendirian rumah baca di Desa Baturappe, Kecamatan Biring Bulu, Kabupaten Gowa.

Dedi Erwansa selaku Menteri Pengabdian Masyarakat (Menpema) membenarkan hal tersebut. Dedi menjelaskan jika rumah baca telah rampung sekitar 30% dan akan di resmikan pada bulan keenam pelaksanaan PIA. "Bulan Maret Insya Allah rumah baca diresmikan," tuturnya.

Lebih lanjut mahasiswa angkatan 2014 ini menjelaskan kendala dari pembangunan rumah baca  tersebut antara lain kurangnya bahan (baca: bambu) yang akan digunakan. Pembangunannya sendiri mulai dilakukan pada Minggu (28/01) dan ditargetkan rampung dalam seminggu. Namun, karena adanya kendala tersebut, maka proses pembangunan belum rampung.

Mahasiswa asal Bulukumba ini turut menjelaskan bahwa sumber dana pembangunan rumah baca berasal dari berbagai kalangan, mulai dari website opendonasi.com sebesar Rp2.100.000, sumbangan sebesar Rp1.000.000, dan Rp600.000.

Terkait proses pengerjaannya, Dedi menjelaskan pengerjaan rumah baca dilakukan oleh 4 orang pekerja yang digaji sebesar Rp1.000.000 hingga rumah baca selesai dibangun. Ia turut menunjuk tokoh pemuda untuk memantau pembangunan rumah baca. "Namanya kak Rusli, beliau tokoh pemuda yang turut membantu kegiatan PIA selama beberapa bulan," jelasnya.

Adapun sumber buku diperoleh dengan melakukan open donasi melalui penyebaran pamflet donasi di masyarakat FPsi UNM, mencari penerbit-penerbit buku, mengajukan ke perpustakaan Republik Indonesia dan Perpustakaan Kota Makassar. Hingga saat ini telah terkumpul sekitar delapan dus buku dengan berbagai genre bacaan. (NFA)

Posting Komentar