Suasana lorong LK pada saat malam hari sebelum pemadaman listrik
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis
Informasi yang ditujukan oleh PD II di ruang satpam BM FPsi UNM
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis

Psikogenesis, Jumat (27/04)-Pembantu Dekan Administrasi Umum dan Keuangan (PD) II yakni Muh. Daud tegaskan jam malam dengan pemadaman lampu pada lorong Lembaga Kemahasiswaan (LK) bagi mahasiswa yang beraktivitas pada sekretariat di malam hari (03/04)), hal tersebut ditindak lanjuti sebagai pengumuman informasi yang ditempelkan pada ruangan Satuan pengaman (Satpam) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM).

Sebelumnya, pembagian jalur listrik untuk sekretariat LK telah dipisahkan dengan jalur listrik yang ada di ruangan BM FPsi UNM, sehingga jalur listrik sekretariat  LK saat ini memiliki saklar sendiri yang dipantau langsung oleh Satpam di ruangan BM FPsi UNM. Dalam pengumuman informasi tersebut, Satpam diperintahkan untuk memadamkan listrik Sekretariat LK FPsi UNM dimulai Pukul 21.00-06.00 WITA.

Menanggapi hal tersebut, salah satu Satpam FPsi UNM mengaku kasihan kepada mahasiswa yang merasakan dampak pemadaman lampu disela-sela kegiatan malam. “Saya juga kasian mahasiswa itu kalo ada kegiatan malam terus dimatikan lampunya,” Ungkap pria yang kerap disapa suardi. 

Lebih jauh ia mengungkapkan kekhawatirannya terkait dengan keamanan kampus yang akhir-akhir ini sepi setelah pemadaman listrik, menurutnya keberadaan mahasiswa di kampus membantu memantau keamanan kampus, terlebih lagi Satpam yang bersiaga hanya satu setiap malam. “Malah kita waspada juga karena tidak ada mi anak-anak (Baca: Pengurus LK) kita juga khawatir,” jelasnya

Tuntutan penertiban aktivitas malam dipenuhi rasa kehatian-hatian oleh Satpam, sebab permintaan Hand Talky (HT) belum diwujudkan sampai saat ini, mengingat Handphone (HP) kurang efektif digunakan. “Bagaimana caranya kalau ada kejadian belum ada alat komunikasi. Kalo pake hp, lama dicari nomernya itu anggota Satpam belum pi di dapat sudah anumi semua pencuri,” tuturnya

Satpam FPsi UNM bertugas memantau keamanan kampus setiap dua jam sekali, mangitari ruang BM dan BB Fakultas Psikologi setiap malam. (004)

Posting Komentar