Agenda feedback peserta peninjau terhadap LPJ BEM Kema FPsi UNM dalam Pleno I Maperwa Kema FPsi UNM yang dilaksanakan di Baruga Kemahasiswaan FPsi, Sabtu (09/03).
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis
Psikogenesis, Jumat (22/05)- Pleno I Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (Maperwa) Keluarga Mahasiswa (Kema) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) terlambat dilaksanakan. Kegiatan yang mulanya ditargetkan pada Sabtu-Minggu (16-17/05) ini diundur hingga akhir bulan Mei. 

Sabriasrifah selaku Ketua Umum Maperwa mengungkapkan bahwa kegiatan Pleno I diundur karena terkendala pada persiapan kegiatan yang belum rampung. Menurut mahasiswa yang akrab disapa Ifah ini, pembahasan mekanisme pleno dibahas secara khusus mengingat kegiatan ini akan dilangsungkan secara daring untuk pertama kalinya. 

"Di internal Maperwa sementara membahas mekanismenya dan aturan yang berkaitan dengan pelaksanaan pleno juga seperti tatib karena berbeda dengan mekanisme-mekanisme sebelumnya," ungkapnya ketika dihubungi melalui WhatsApp

Ifah menuturkan bahwa mulanya, pleno direncanakan mundur 1 pekan dari jadwal sebelumnya. Namun, karena pekan ini bertepatan dengan hari raya Idul Fitri, maka pleno diundur hingga akhir Mei mendatang. 

"Perencanaannya minggu ini tapi karena bertepatan dengan hari raya jadi insyaallah dilaksanakan setelah lebaran tepatnya akhir bulan Mei," tuturnya. 

Ifah turut menjelaskan bahwa pelaksanaan pleno I yang tidak sesuai dengan matriks ini sudah menjadi konsekuensi yang harus ditanggung oleh pihak Maperwa sendiri. Ia pun mengaku hal itu akan tetap disampaikan melalui laporan pertanggungjawaban. 

"Pertanggungjawaban pelaksanaannya adalah Maperwa jadi nanti di mubes dipertanggungjawabkan oleh Maperwa persoalan keterlambatan pleno I Maperwa," jelasnya. 

Pelaksanaan pleno I Maperwa sendiri diakui Ifah belum menemukan media yang disepakati. Pihak Maperwa masih menimbang-nimbang akan melaksanakan melalui Zoom Cloud Meeting atau menggunakan Google Meet. 

"Antara via zoom sama google meet, rencana mau simulasi dulu diinternal melalui dua ini mana yang lebih baik," ujar Ifah. 

Lebih jauh, Ifah pun berharap agar pelaksanaan pleno I ini dapat berjalan dengan lancar meski dilakukan dengan mekanisme yang berbeda dari kegiatan pleno sebelumnya. Ia turut mengharapkan partisipasi aktif dari masyarakat Kema untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kema FPsi UNM. 

"BEM juga di caturwulan pertama ini mempertanggungjawabkan kerja-kerja kelembagaan melalui pleno kepada masyarakat Kema," tutupnya. (ZN)

Posting Komentar