Agenda Pemaparan Materi Kegiatan Tahsin Pengurus SCMM FMIPA UNM.
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis

Pembina Study Club Maipa Muslim (SCMM) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM), Muhammad Syahrir, resmi membuka kegiatan Tahsin Pengurus SCMM FMIPA UNM melalui Zoom Meeting pada Minggu (01/08). 

Kegiatan yang dirangkaikan dengan pemberian materi tentang pentingnya mengikuti kegiatan Tahsin ini dibentuk oleh Departemen Ilmu Al-Qur'an SCMM ini diikuti oleh 24 peserta dan dihadiri oleh Lembaga Dakwah Kampus (LDK), Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) se-UNM, Lembaga Kemahasiswaan (LK) FMIPA serta 5 media partner dari internal UNM. 

Ketua Umum SCMM, Fairuz Erlangga Nadwi, menuturkan tujuan dibentuknya kegiatan ini untuk memperbaiki bacaan al-Qur'an dan berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Kota Makassar no 1 tahun 2012 tentang Pendidikan Baca Tulis Al-Qur'an yang bukan hanya untuk kalangan mahasiswa saja namun di setiap kalangan. 

Di sisi lain, pembina SCMM, Dr. Muhammad Syahrir, menyampaikan harapannya. 

“Saya berharap agar kegiatan Mahir Tahsin ini bisa menambah kemampuan Mahasiswa (Fakultas) MIPA dalam baca tulis Al-Qur'an,” harapnya.

Posting Komentar