Sahwa Ainul Magfirah, Perwakilan Sulawesi Selatan untuk Duta Remaja Nasional.
Sumber: Dok. Pribadi

Psikogenesis, Jumat (29/10)- Sahwa Ainul Magfirah mahasiswi Fakultas (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) terpilih menjadi perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) pada ajang Duta Remaja Nasional 2021 yang akan dilaksanakan di One Bell Park Mall, Jakarta Selatan pada Selasa (23/10) hingga Minggu (28/11). 

Sahwa Ainul Magfirah mengungkapkan bahwa proses terpilihnya ia melalui seleksi tingkat provinsi Sulsel terlebih dahulu. Seleksi yang dimaksud adalah proses pemilihan Duta Remaja Sulsel 2021 yang berhasil dimenangkan olehnya. 

“Nah kami yang menjadi juara akan berlomba di nasional mewakili provinsi Sulawesi Selatan,” ungkap mahasiswi yang akrab disapa Sahwa ini. 

Mahasiswi yang sedang menjabat menjadi Duta Remaja Sulsel 2021 ini kemudian memaparkan bahwa banyak yang perlu disiapkan untuk mengikuti ajang tingkat nasional ini. Dari persiapan fisik dan mental hingga mengikuti materi-materi umum tentang remaja dan budaya.

“Pelatihan public speaking Sahwa selalu latih dengan ikut lomba-lomba supaya terbiasa,” papar mahasiswi yang meraih Juara Harapan II pada ajang Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) FPsi UNM 2021 ini. 

Sahwa pun menambahkan bahwa dirinya telah melakukan diskusi dengan Wakil Dekan (WD) III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FPsi UNM dan hasil diskusi tersebut mendapat respon baik. 

“Alhamdulillah, sudah melakukan audiensi dengan Wakil Dekan 3 bidang kemahasiswaan dalam hal ini ibu Kiki, beliau men-support (baca: mendukung) Sahwa dalam pemilihan duta remaja Sulsel di nasional nantinya,” tambahnya. 

Akhir kata, Sahwa mengharapkan agar dirinya dapat meraih posisi tiga terbaik dan membanggakan orang tua, pihak fakultas, dan universitas serta provinsi Sulsel. 

“Kalau target ada, Sahwa niatnya bisa berdiri di Top Three, Sahwa akan melakukan yang terbaik untuk Sulsel Insya Allah,” tutupnya. (BLU)

Posting Komentar