Pamflet Open Recruitment Diklatsar X Marabunta FPsi UNM
Sumber: Dok. BKM Marabunta FPsi UNM

Psikogenesis, Kamis (16/06)- Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) X (Sepuluh) Biro Kegiatan Mahasiswa (BKM) Mahasiswa Pemerhati Bumi Nusantara (Marabunta) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang bertemakan “Tumbuh Bersama Menjadi Tangguh” telah resmi dibuka pada Kamis (16/06) dan akan berlangsung hingga Minggu (19/06) mendatang.

A. Maryam Khairul Putri selaku ketua panitia Diklatsar X BKM Marabunta menjelaskan bahwa tujuan dilaksanakannya Diklatsar X ini untuk melanjutkan roda organisasi Marabunta dan pengembangan Marabunta sebagai sebuah organisasi kedepannya. 

“Tujuan dilaksanakannya itu untuk melanjutkan roda organisasi dan mengembangkan organisasi kedepannya,” ungkapnya.

A. Maryam Khairul Putri yang akrab disapa Maryam menjelaskan rangkaian Diklatsar Marabunta setelah pembukaan dan pelepasan Diklatsar X akan dilaksanakan kegiatan outdoor (luar ruangan) yang berlokasi di Danau Slank, Malino pada Kamis (16/06) hingga Minggu (19/06) mendatang.

“Mulai tadi Alhamdulillah sudah pembukaan dan pelepasan Diklatsar X Marabunta. Selanjutnya itu akan berkegiatan outdoor di Danau Slank, Malino mulai 16 -19 Juni 2022,” ungkapnya.

Maryam menjelaskan bahwa pada Diklatsar kali ini terdiri dari 5 orang peserta dari angkatan 2020 dan angkatan 2021. 

“Total peserta itu ada 5 orang, 1 laki-laki dan 4 orang perempuan. Satu orangnya itu dari angkatan 2020 yang laki-laki dan 4 orangnya dari angkatan 2021,” jelasnya.

Lebih lanjut, Maryam juga menjelaskan rangkaian kegiatan setelah Diklatsar yaitu dimulai dari pendidikan lanjut atau konsentrasi dan lanjut pada tahap pengabdian. Setelah dinyatakan lulus pengabdian peserta dapat dinyatakan lulus pengkaderan.

“Setelah Diklatsar ada beberapa tahap lagi supaya dapat dikatakan lulus dalam pengkaderan ini, yaitu tahap pendidikan lanjut atau konsentrasi, dan pengabdian. Setelah lulus pengabdian bisa jadi pengurus. Pendidikan lanjut akan berlangsung pada 28-31 Juli, pemantapan konsentrasi 23-25 September, dan pengabdian 20 Juni-31 Oktober,” urainya.

Sebagai penutup, Maryam berharap agar dalam Diklatsar X kali ini, peserta dapat mengambil pemahaman yang banyak di alam bebas dan tujuan utama diadakannya Diklatsar ini dapat tercapai.

“Harapannya banyak sekali, semoga dalam pendiksaran kali ini peserta banyak mengambil pemahaman di alam bebas sana sehingga kedepannya bisa diterapkan ke adik-adiknya, semoga Diklatsar X Marabunta ini berjalan dengan sukses, selamat sampai tujuan dan pulang juga dengan selamat dan sehat serta semoga tujuan utamanya dibentuk diklatsar ini dapat tercapai,” tutupnya. (PAA)

Posting Komentar