Pembukaan Fisika In Harmoni.
Sumber: Dok. Panitia

Psikogenesis, Selasa (09/05) – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) secara resmi membuka kegiatan Fisika In Harmoni 2023 dengan mengusung tema "Meningkatkan Potensi Bakat dan Minat Civitas Fisika yang Menjunjung Tinggi Jiwa Sportivitas Demi Terwujudnya Fisika yang Harmoni," pada Sabtu (06/05) lalu di Lapangan FMIPA UNM.

Alfian selaku Ketua Panitia Fisika In Harmoni 2023 mengungkapkan bahwa tujuan dilaksanakannya Fisika In Harmoni adalah untuk menjalin silaturahmi serta meningkatkan bakat dan minat civitas fisika.

"Untuk menjalin silahturahmi antar civitas fisika dan untuk meningkatkan bakat dan minat dari civitas fisika," ungkapnya. 

Selanjutnya, Alfian memaparkan rangkaian kegiatan Fisika In Harmoni yang akan dilaksanakan pada Sabtu-Sabtu (6-20/05) di dua tempat. Adapun paket lomba yang dilaksanakan pada Fisika In Harmoni 2023 meliputi voli, domino, tenis meja, tarik tambang, futsal, lomba tradisional, sepak takraw, menyanyi solo, catur, baca puisi, Mobile Legend, desain poster, dan wawasan kebangsaan.

"Pertandingan dilaksanakan pada tanggal 6-20 Mei di lapangan FMIPA UNM dan kawasan kesekretariatan HMJ Fisika UNM. Dilanjutkan dengan penutupan kegiatan pada tanggal 20 Mei," paparnya. 

Sebagai penutup, Alfian berharap melalui kegiatan Fisika In Harmoni 2023 ini dapat terjalin silaturahmi dan menjadi wadah untuk menyalurkan bakat dan minat civitas fisika. 

"Harapan saya dengan adanya kegiatan ini silahturahmi antar civitas fisika berjalan dengan baik, serta bakat dan minat dapat tersalurkan di kegiatan ini," tutupnya. (KSJ)

Posting Komentar