Final test Fakultas Psikologi UNM mulai dilaksanakan pada tanggal 6 Januari dan masih berlangsung sampai beberapa hari ke depan. Final ini merupakan tes terakhir dalam setiap mata kuliah dan wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa fakultas psikologi. Yuda Renaldi yang merupakan salah satu mahasiswa baru Fakultas Psikologi UNM angkatan 2013 mengatakan bahwa hal ini merupakan pengalaman pertama untuknya. “Ini adalah final pertama untuk saya selaku mahasiswa di Fakultas Psikologi UNM. Menurut saya final yang telah berlangsung beberapa hari ini berjalan cukup lancar meski ada beberapa mata kuliah yang sempat diundur jadwal finalnya. Walaupun demikian, saya siap mengikuti dan mengerjakan soal-soal final. Meski banyak tugas yang menumpuk, saya tetap fokus pada final dan tetap menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan karena dengan mengerjakan tugas saya juga bisa sambil belajar.” 

Tidak dipungkiri bahwa final ini membuat mahasiswa jadi super sibuk, apalagi dengan tugas-tugas yang harus diselesaikan yang bertepatan dengan jadwal final. Belum lagi jika sudah mempersiapkan diri untuk final tapi ujung-ujungnya dosen mengundurkan jadwal finalnya. Mungkin bagi sebagian mahasiswa yang memang tidak ada persiapan untuk final merasa senang dan lega jika finalnya ditunda, akan tetapi bagi mahasiswa yang sudah mempersiapkan diri pasti akan merasa sedikit kecewa. Terlepas dari semua itu, diharapkan final kali ini bisa berjalan dengan lancar sampai selesai. Semoga semua mahasiswa bisa mendapatkan hasil akhir yang bagus dan sesuai dengan apa yang diharapakan. (YR)