Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) akan digelar pada tanggal 27 – 29 Desember 2013. LDKM  merupakan pos pengaderan ketiga sekaligus terakhir yang akan dilakukan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar. Kegiatan ini wajib diikuti seluruh mahasiswa khususnya mahasiswa baru.

            Meski LDKM sisa menghitung hari, namun persiapan untuk kegiatan ini belum rampung seutuhnya. “Tempatnya itu belum fix, peserta juga belum jelas berapa jumlahnya karena waktunya itu bertepatan dengan libur natal dan tahun baru. Proposal belum jadi, dana juga belum pasti cair atau tidak”, tutur Hamzah selaku Ketua Panitia.

            Waktu pelaksanaan LDKM dianggap kurang tepat karena bertepatan dengan masa liburan. Hal ini dibenarkan oleh Mudabbir, salah seorang mahasiswa angkatan 2013. Menurutnya kendala kegitan ini adalah waktu pelaksanaannya yang diapit oleh dua acara besar yaitu natal dan tahun baru. “Banyak teman-teman yang mau keluar daerah, ada juga yang tidak bisa, dan ada juga yang memang tidak peduli” ungkapnya.

Meskipun demikian, LDKM tetap akan dilaksanakan di penghujung tahun 2013. “Sebenarnya itu juga merupakan ketakutan dari panitia. Tapi yang menentukan waktu pelaksanaan itu BEM. Panitia tanggungjawabnya hanya sekadar mengadakan”, ungkap Hamzah.

            LDKM tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Materi persidangan dihilangkan karena akan ditangani langsung oleh Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (Maperwa). Kegiatan turun lapangan seperti tahun lalu pun tidak akan diadakan.

Kegiatan yang mengusung tema “Mahasiswa Sekarang, Pemimpin Masa Depan” ini juga dijadikan sebagai moment pemilihan ketua angkatan 2013. Sayangnya, moment ini dianggap kurang tepat. “Kalau saya pribadi, dilihat dulu dari jumlah pesertanya. Kalau memang pesertanya banyak, sudah layak diadakan pemilihan angkatan. Tapi kalau saya pribadi sebaiknya LDKM diadakan setelah inaugurasi saja”, tambah Mudabbir.

            Terlepas dari semuanya itu, diharapkan kegiatan ini dapat berlangsung sesuai dengan harapan semua pihak. Hamzah yang juga fungsionaris BEM berharap bahwa semoga jumlah peserta banyak (dari tahun lalu) dan kegiatannya dapat terlaksana dengan sukses. (Kay/Sry)