Agenda Penyerahan Hadiah dalam Rangkaian SIGMA 2022 BEM FMIPA UNM.
Sumber: Dok. Panitia

Kegiatan SIGMA (Statistics Games and Arts) yang merupakan program kerja Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Statistika FMIPA UNM tahun 2022 telah berlangsung sejak 18 Maret hingga 29 Maret 2022.

Penutupan kegiatan tersebut dilaksanakan pada 30 Maret 2022 yang bertempat di Rumah Kopitalis Jl. Sultan Hasanuddin Kab. Gowa dari pukul 18.30 hingga 00.00 WITA. Penutupan dihadiri oleh semua pengurus HMPS Statistika FMIPA UNM, warga Statistika FMIPA UNM, sampai Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA UNM.

Dalam acara penutupan ini, disampaikan sepatah kata oleh Ketua Panitia Statistics Games and Arts (SIGMA) tahun 2022 Eka Citra Yuniar, Ketua Umum HMPS Statistika FMIPA UNM tahun 2022 Anugrah Bayu Pratama, Koordinator Badan Pertimbangan Organisasi HMPS Statistika FMIPA UNM tahun 2022 Andi Feriansyah, dan ditutup oleh Koordinator Steering Committee SIGMA HMPS Statistika FMIPA UNM tahun 2022, M Zaldy.

Pada penutupan SIGMA ini, Master of Ceremony Wa Ode Hayun Fiydayatullah dan Muhammad Yasir Ladiu yang bersemangat berhasil memandu kegiatan penutupan ini sehingga semakin memeriahkan malam itu. Penyerahan hadiah tak lupa diserahkan kepada pemenang yang terdiri dari 3 juara untuk setiap cabang lomba. Kembali menegaskan bahwa ada 17 cabang lomba yang dihadirkan pada SIGMA tahun ini. Kegiatan ini berlangsung sesuai dengan yang diharapkan oleh kepanitiaan SIGMA, dapat dilihat dari potongan tema yang diusung.

“…Eratkan Persaudaraan, Tingkatkan Kreativitas dengan Jiwa Sportivitas…,” jelasnya.

Dengan adanya SIGMA HMPS Statistika FMIPA UNM, kembali mempererat hubungan persaudaraan antar civitas Statistika FMIPA UNM. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Panitia, Eka Citra Yuniar.

“…Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sebagai ajang untuk kembali memperat hubungan sesama civitas Statistika FMIPA UNM," tutupnya.

Posting Komentar