Mahasiswa FPsi UNM Peraih Juara 3 KDMI Regional.
Sumber: Dok. Pribadi

Psikogenesis, Sabtu (26/08) - Salah satu Mahasiswa Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) telah mengikuti Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) Tingkat Regional VI yang dilaksanakan secara daring pada Senin-Kamis (21-24/08) dan berhasil membawa sejumlah penghargaan.

Nosten Saputra Sitorus selaku mahasiswa yang mengikuti KDMI tersebut mengungkapkan bahwa kompetisi tingkat regional yang ia ikuti meliputi sejumlah provinsi yang berada di Pulau Sulawesi seperti Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, dan lainnya, yang di mana kompetisi regional ini menjadi seleksi untuk berkompetisi di tingkat nasional.

"Lomba yang diikuti adalah KDMI tingkat regional, yaitu provinsi-provinsi yang ada di Sulawesi, seperti Sulawesi Selatan, Tenggara Sulawesi, Barat, dan lain-lain. Ajang lomba KDMI regional ini perjuangan untuk mendapatkan tiket (baca: seleksi) menuju nasional," ungkapnya.

Mahasiswa yang akrab disapa Nosten tersebut, menuturkan bahwa dalam KDMI, ia berhasil meraih tiga penghargaan, yaitu selaku Juara 3 Regional, Pembicara terbaik ke-8 di Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) IX, dan pembicara terbaik ke-13 di LLDIKTI IX & XVI.

"Dalam lomba KDMI Regional wilayah ini, saya mendapat 3 penghargaan. Pertama, selaku Juara 3 di Regional 6, kedua peringkat Top 10 pembicara terbaik di mana saya berada di urutan speaker ke-8 di LLDIKTI IX, dan terakhir menjadi pembicara terbaik ke-13 di kedua LLDIKTI IX & XVI," tuturnya.

Nosten menambahkan, terkait proses kegiatan kompetisi yang ia jalani selama empat hari, dimulai pada hari pertama yakni pembukaan, hari kedua dan ketiga dilanjutkan lomba dan hari terakhir ditutup dengan pengumuman delapan tim terbaik dan perebutan juara 1, juara 2, dan juara 3.

"Lomba berlangsung sejak tanggal 21 sampai 24 Agustus. Pada tanggal 21, dilakukan pembukaan acara oleh petinggi untuk secara resmi dibuka dan diberikan Tabby (baca: tautan zoom) masing-masing universitas. Pada tanggal 22, terdapat 2 Round tanggal 23, 3 Round dan tanggal 24, pengumuman 8 tim terbaik dan perebutan juara 1, 2, 3, dan 4," ucapnya.

Sebagai penutup, Nosten berharap, di KDMI Tingkat Nasional nanti ia dapat membawa pulang beberapa penghargaan untuk membanggakan UNM. Nosten juga berharap agar diberikan dukungan dari pihak universitas seperti pelatih, ruangan untuk pelatihan, motivasi, dan afeksi lainnya agar memperbesar kemungkinannya meraih penghargaan di tingkat nasional.

"Semoga mendapat beberapa penghargaan yang dapat dibawa pulang untuk membanggakan UNM sebagai delegasi UNM. Semoga diberikan dukungan penuh oleh kampus dalam banyak aspek, seperti motivasi, fasilitas pelatihan, diberikan coach atau pelatih dan perhatian lainnya seperti ruangan latihan dan afeksi lainnya, agar membuka peluang pergi ke nasional tanpa tangan kosong dan bisa mendpatkan beberapa penghargaan," tutupnya. (RA)

Posting Komentar