Poster Anime Ousama Rankings.
Sumber: Pinterest

Ousama Ranking merupakan serial anime musim gugur yang rilis pada Oktober 2021 lalu yang saat ini telah rilis 13 episode dari total 23 episode. Anime yang bergenre adventure dan fantasy ini digarap oleh Wit Studio. 

Serial anime yang juga dikenal dengan Ranking of Kings bercerita tentang seorang pangeran muda yang tidak bisa mendengar dan berbicara, pangeran ini bernama Bojji. Pangeran Bojji bertubuh kecil dan tidak memiliki kekuatan fisik sedangkan kedua orang tuanya adalah sepasang raksasa yang sangat kuat. Karena kekurangannya itu, Pangeran Bojji dipandang rendah oleh banyak orang dan tidak jarang mendapat ejekan. Pangeran Bojji yang seorang putra sulung Raja Bosse juga dianggap tidak pantas untuk meneruskan tahta kerajaan ayahnya. Namun dengan kekurangan yang ia miliki, Pangeran Bojji bermimpi juga memiliki tekad untuk menjadi seorang raja yang hebat. Dalam mewujudkan mimpi dan tekadnya itu, Pangeran Bojji ditemani oleh Kage, makhluk bayangan yang berasal dari klan pembunuh. Tidak hanya menemani Pangeran Bojji, Kage juga yang membantu dan mendukung Pangeran Bojji untuk menjadi seorang raja yang hebat. 

Bercerita mengenai kekurangan dan keterbatasan diri, impian besar yang terlihat mustahil oleh orang lain, dan petualangan untuk mewujudkan mimpi ini menjadi topik yang tidak jarang diangkat dalam serial anime. Berbeda dengan serial anime lainnya, Ousama Ranking menyajikan ceritanya dengan sederhana dan menyenangkan namun tidak meninggalkan kesan receh pada serial anime ini.

Pesan-pesan berbobot yang disampaikan dengan cara sederhana menjadikan pesan dari Ousama Ranking mudah dipahami juga sangat berkesan. Tidak hanya itu, seluruh lagu pembuka dan penutup Ousama Ranking sangat bermakna serta dibungkus dengan musik yang enak didengarkan. 

Tidak heran, serial anime ini menjadi anime dengan rating tertinggi di laman MyAnimeList pada musim gugur lalu. Tentunya Ousama Ranking sangat direkomendasikan untuk mengisi waktu liburan, selain menghibur, anime ini memberikan perspektif dan makna baru tentang kekurangan, keterbatasan, dan kelemahan diri. Terakhir, salah satu pesan yang sangat berkesan dari Ousama Ranking ialah: dirimu memang lemah dan tidak bisa menjadi kuat seperti orang lain namun kau bisa menjadi kuat dengan caramu sendiri. (OA)

Posting Komentar