Suasana klasik pada kelas musik yang diselenggarakan di taman sulappa Appa, Rabu (27/03).
Sumber: Dok. Pribadi Panitia klasik.

Psikogenesis, Minggu (07/04)-Program kerja (proker) Kelas Seni Psikologi (Klasik) oleh Kementerian Pengembangan dan Potensi (Kemenpensi) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (Kema) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang telah berlangsung sejak Rabu (27/02) ini mengalami penurunan antusias dari peserta. 

Selna Wahyuningsih selaku Ketua Panitia Klasik mengungkapkan bahwa sekitar 20% dari jumlah peserta klasik yang awalnya berjumlah 113 peserta, dikeluarkan karena telah melanggar kontrak kehadiran yang telah di sampaikan oleh trainer nya di awal pertemuan kelas. “Kalau tiga kali absen tergantung dari trainer nya ji mau tetap ditampilkan, mau tetap diikutkan atau tidak,” ungkapnya. 

Mahasiswi angkatan 2016 ini juga menjelaskan bahwa terdapat berbagai alasan yang menyebabkan keaktifan mahasiswa menurun, seperti adanya agenda peserta dengan Biro Kegiatan Mahasiswa (BKM) dan juga kegiatan SAINS (baca: Studi Intensif Alquran). “Itu mi banyak ki agenda yang mereka ikuti, jadi tidak ada waktunya untuk latihan Klasik. Alasannya juga kalau di telpon ada tugasnya, tugas akademik,” jelasnya. 

Menanggapi terkendalanya jadwal klasik tersebut, Mahasiswi yang kerap disapa Nana ini juga menjelaskan bahwa pihak panitia telah mengupayakan keaktifan peserta dengan mengonfirmasi komitmen peserta bergabung dengan Klasik. “Kalau iya, kalau ada komitmennya kita aturkan jadwal ulang. Kalau mereka sudah tidak mau, di keluarkan mi, itupun dikeluarkan setelah dikonfirmasi oleh mereka sendiri untuk mau dikeluarkan,” jelasnya.

Erniarianti salah satu peserta klasik pada kelas menulis juga ikut memberikan tanggapannya mengenai hal ini. Menurutnya, keaktifan pada kelas menulis juga ikut menurun dikarenakan diambilnya waktu produktifnya, belajar dan beristirahat. "Biasa diambil hari Rabu, dan besoknya ada Kepribadian (baca: Mata Kuliah Psikologi Kepribadian)," ujarnya.

Mahasiswi angkatan 2018 yang merupakan peserta kelas menulis ini berharap agar Kelas Menulis dapat menjadi wadah para penulis untuk mengetahui cara menulis yang baik dan benar, serta waktu kelasnya disesuaikan dengan waktu peserta. "Seperti hari sabtu," ungkapnya singkat. (001)

*Berita ini ditulis oleh Peserta Magang Diklat Jurnalistik XI (DJ XI) LPM Psikogenesis

Posting Komentar