Penutupan Kegiatan OCEAN Fest 2023 di Teater Phinisi UNM.
Sumber: Dok. LPM Psikogenesis

Psikogenesis, Sabtu (18/11) – OCEAN Fest 2023 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) dengan tema “Preserve The Unity: Svarga Dwipantara” resmi ditutup oleh Wakil Dekan III, pada Jumat (17/11) sore di Teater Phinisi lantai 3 UNM.

Acara penutupan diselenggarakan dengan menampilkan berbagai tarian daerah di Indonesia mulai dari tarian asal Sumatera sampai dengan tarian asal Papua.

Salah satu peserta National Debate Competition dari Universitas Terbuka (UT) Denpasar mengungkapkan penampilan berbagai tarian daerah sangat keren karena sebelumnya dia belum pernah melihat pertunjukkan seperti yang ditampilkan.

"Keren banget karena bisa mempersembahkan banyak banget tarian dari berbagai macam daerah dan lain lain, dan menurut aku itu belum pernah aku lihat di manapun," ungkapnya.

Pengumuman pemenang dimulai dari Juara 1 National Videography Competition diraih oleh Fir's Team dari Universitas Hasanuddin (Unhas), juara 1 National Quiz Competition diraih tim Eksentrik dari UNM, dan Juara 1 National Debate Competition diraih oleh tim Usaha Nekat Menabung dari UNM.

Panitia OCEAN Fest 2023 mengumumkan Best Speaker yang meraih nilai tertinggi dalam National Debate Competition berasal dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta dengan skor 76.67 atas nama Fairuz Mumtaz Abafiyah Putri dan Achmad Za’im Mudzaki.

Wakil Dekan (WD) III Bidang Kemahasiswaan FPsi UNM, menuturkan nilai penting yang perlu diingat dalam kegiatan ini adalah kita berkumpul untuk menyuarakan persatuan dengan berbagai perbedaan.

“Kita berkumpul bersama sama menyuarakan persatuan, kita berasal dari daerah yang berbeda, tapi kita punya semangat yang sama, semangat sebagai mahasiswa Indonesia,” tuturnya.

WD III juga mengatakan harapannya kepada para peserta yang berasal dari berbagai universitas.

“Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai di sini, dan mungkin juga nanti kita berharap ada kegiatan-kegiatan serupa yang dibuat oleh teman-teman di tempat lain, fakultas lain, dan universitas lain dan teman-teman dari UNM berkesempatan untuk bisa hadir, biar kita juga punya kesempatan untuk lihat tempatnya orang jadi bukan tempatnya kita saja yang dilihat,” katanya.

Sebagai penutup, WD III menyampaikan ucapan terima kasih kepada BEM dan jajaran panitia yang telah bekerja keras untuk menyukseskan OCEAN Fest 2023.

“Terima kasih sekali lagi untuk teman-teman, kakak panitia yang dinaungi oleh teman-teman BEM yang sudah bekerja keras untuk memastikan acara ini bisa berjalan,” tutupnya. (007) 

Posting Komentar