Penutupan Islamic Studies Training (IST) 2020 dengan tema "Story of Virtual: Kita Taat Kita Erat" pada Minggu, (25/10)

Psikogenesis, Senin (26/10)-Kegiatan Islamic Studies Training (IST) dengan tema "Story of Virtual: Kita Taat Kita Erat" yang diselenggarakan oleh Biro Kegiatan Mahasiswa (BKM) Forum Studi Islam (FSI) Fakultas Psikologi (FPsi) Universitas Negeri Makassar (UNM) pada hari Kamis-Minggu, (22-25/10) menuai pujian dari peserta.

Sarkia mengungkapkan bahwa ia mendapat ilmu yang bermanfaat terkait agama Islam setelah mengikuti IST.

"Kesan yang saya dapatkan itu seperti penambahan ilmu yang bermanfaat untuk kedepannya terkhusus dalam hal agama Islam," ungkapnya saat dihubungi melalui WhatsApp.

Sejalan dengan pernyataan Sarkia, Nurfadillah juga mengaku bahwa ia mendapat banyak materi yang membantu untuk meningkatkan rasa keimanan.

"Misal saja, ketika kami mematikan kamera saat kegiatan, disitu kejujuran kami diuji, apakah kami tetap menggunakan atribut dan berada di tempat? Dari situ saya sadar, oh benar, Allah maha melihat dan maha mengetahui," tuturnya.

Sementara itu, Fajar Nawir selaku peserta terbaik IST pun merasakan hal yang sama, ia mengatakan bahwa IST memberi manfaat secara khusus dalam meningkatkan rasa religiusitas.

"Kegiatan ini membawa manfaat untuk kita khususnya dalam peningkatan religiusitas diri pribadi," katanya.

Mahasiswa angkatan 2019 ini pun berharap agar kedepannya kegiatan IST bisa dilaksanakan secara luring dan selalu menjadi wadah mahasiswa FPsi UNM untuk meningkatkan spiritualitas.

"Selalu bisa memberikan wadah untuk mahasiswa Fakultas Psikologi dalam peningkatan spiritualitas," tutupnya. (DAL)

Posting Komentar