Pamflet Vaksinasi Covid-19 UNM
Sumber: Dok. UNM

Psikogenesis, Sabtu (31/07)- Universitas Negeri Makassar (UNM) bersama Kementrian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia (RI) , Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar dan Palang Merah Indonesia (PMI) membuka pendaftaran vaksin khusus untuk mahasiswa UNM khususnya mahasiswa UNM yang akan mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN). 

Arifin Manggau selaku Kepala Pusat (Kapus) KKN UNM mengemukakan bahwa vaksin diwajibkan untuk mahasiswa yang mengikuti KKN dan juga akan ada vaksin untuk mahasiswa lain. Namun pelaksanaan vaksin untuk mahasiswa KKN dan mahasiswa lain itu berbeda. 

“Targetnya itu untuk mahasiswa KKN, kalau untuk mahasiswa (yang lain) itu beda,” ungkapnya. 

Arifin menambahkan bahwa ia belum tahu vaksin jenis apa yang akan digunakan dan belum ada tanggal pasti untuk pelaksanaan vaksin ini karena masih menunggu data mahasiswa yang mendaftar untuk kegiatan vaksin ini. 

“Untuk jenis itu, saya tidak tahu apa yang dipakai. Hanya ada tanggal pendaftaran karena butuh jumlah pasti pendaftar, memang tawwa karena itu alat vaksin kalau dikeluarkan dari penyimpanannya memang sudah harus disuntikkan jadi berapa jumlah pendaftar begitu juga jumlah vaksinnya,” tambahnya. 

Arifin berharap mahasiswa yang akan atau belum mendaftar vaksin karena takut vaksin karena memiliki penyakit bawaan agar tetap mendaftar dan mengikuti tahap registrasi hingga vaksinasi. 

“Harapan saya dia datang mendaftar saja, mendaftar melalui link yang diberikan, setelah itu datang registrasi dan sampaikan keluh kesahnya ke dokter, nah itu kan akan dilihat apakah bisa divaksin atau tidak,” harapnya. 

Arifin menutup dengan menyampaikan bahwa walau proses vaksinasi sudah dilakukan untuk semua civitas academica belum ada kabar pasti apakah kuliah akan dilaksanakan secara luring atau daring kembali. 

“Memang belum ada kepastian untuk itu,” tutupnya. (DAL, HF)

Posting Komentar